NORIVAL ENERGY FUEL ENHANCER menemukan cara yang unik dan telah di riset secara mendalam tentang cara meningkatkan performa mesin melalui aspek bahan bakar. Dalam penjelasan kali ini akan di rangkum sesingkat mungkin agar lebih mudah dipahami bahkan oleh mereka yang awam dalam hal bahan bakar.
FAKTOR PENTING DALAM BAHAN BAKAR UNTUK MEMAKSIMALKAN KINERJA MESIN
Untuk memperoleh kinerja mesin yang maksimal dari aspek bahan bakar, pada umumnya harus memperhatikan 3 faktor penting, yaitu :
- Oktan
- Kalor
- Kualitas cairan bahan bakar.
OKTAN
Oktan berfungsi sebagai pencegah Pre Ignition atau kondisi dimana BBM terbakar sebelum waktunya. Kondisi ini biasa dikenal dengan istilah " Ngelitik ". Bila kondisi ini dibiarkan berlarut-larut, maka piston mesin kendaraan lambat laut akan rusak.
KALOR
Kalor adalah sumber energi dalam bahan bakar, yang mana akan diolah mesin menjadi tenaga untuk menggerakkan mesin. Apa yang terjadi bila nilai kalor dalam bahan bakar tidak mencukupi kebutuhan kinerja mesin ? pastinya akan menyebabkan performa yang tidak maksimal dan terjadi kondisi boros bahan bakar. Mesin akan mengambil sebanyak-banyaknya bahan bakar untuk memenuhi kebutuhan kinerjanya. Ironisnya, walaupun bahan bakar yang diambil semakin banyak, namun tetap tidak mencukupi kebutuhan kinerja mesin. Idealnya, dengan jumlah bahan bakar yang normal, mesin telah mendapat energi yang cukup.
KUALITAS CAIRAN
Bahan bakar juga memiliki kualitas cairan yang harus baik. Bahan bakar yang berkualitas baik biasanya berwarna bening dan tidak kotor. Faktor kualitas cairan sangat ditentukan oleh tempat penyimpanannya. Bila BBM mengalami penurunan mutu cairan, akan berubah warna menjadi kusam. Berikut ini adalah contoh bahan bakar RON 88 dan RON 92 dengan kualitas yang berbeda-beda.
( RON 88 ) Yang paling bening adalah yang terbaik
( RON 92 ) Yang berwarna biru cerah adalah yang terbaik
Apa yang terjadi bila bahan bakar telah mengalami degradasi kualitas cairan ? akan menurunkan kadar oktan dan nilai kalor dalam bahan bakar. Ketika bahan bakar ini digunakan, akan terjadi kondisi ketidaksesuaian spesifikasi antara bahan bakar dan kebutuhan mesin.
Selain itu tempat penyimpanan bahan bakar haruslah bersih dan tidak mengandung kotoran seperti air dan lumpur ( tanah ) karena dapat menyebabkan jamur. Bila jamur akibat kotoran BBM terbawa kedalam tangki bahan bakar, pastinya dapat menyebabkan karat, oksidasi, dan lambat laun akan keropos.
Jadi apakah Bahan Bakar yang memiliki spesifikasi tinggi selalu lebih bagus ? tentu tidak bila kita membicarakan kualitas dari cairan itu sendiri. Bahan bakar dengan spesifikasi tinggi bila tidak didukung oleh tempat penyimpanan yang baik, akan mengalami penurunan kualitas dari segi cairan sampai spesifikasi.
BAGAIMANA NORIVAL MEMBANTU MENINGKATKAN KUALITAS BAHAN BAKAR ANDA
NORIVAL ENERGY FUEL ENHANCER sangat paham faktor penting diatas agar dapat menemukan solusi yang tepat, aman, dan terbukti.
Norival memiliki 4 cara yang ampuh yang berurutan dalam menjaga / meningkatkan kualitas bahan bakar. cara tersebut adalah ;
( klik pada gambar untuk lebih jelasnya )
1. MENINGKATKAN OKTAN BAHAN BAKAR
Norival dapat meningkatkan oktan bahan bakar RON 88 menjadi 92-95.Dengan demikian, bahan bakar RON 88 dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan kinerja mesin yang membutuhkan RON 92 atau RON 95. Dengan peningkatan nilai oktan, bahan bakar akan otomatis mencegah pre ignition atau ngelitik.
Mengapa oktan menjadi langkah yang penting dalam menjaga kualitas bahan bakar? bila bahan bakar memiliki energi tinggi namun kurang nilai oktan, akan terjadi kondisi dimana energi belum diolah maksimal, bahan bakar sudah habis terbakar. Norival memastikan energi dalam bahan bakar terolah dengan sempurna.
2. MENINGKATKAN NILAI KALOR BAHAN BAKAR
Nilai oktan yang tinggi tidak memberikan tenaga yang lebih terhadap performa mesin. Nilai kalor adalah kunci utama sebagai sumber energi. Nilai kalor yang ditingkatkan oleh Norival, akan memberikan energi yang luar biasa. Energi yang dihasilkan kompresi akan mendorong piston lebih kuat sehingga memberikan performa maksimal. Kalor yang tinggi tidak akan terolah sempurna bila nilai oktan kurang. Bila kurang nilai oktan, piston akan mengalami hantaman dari ledakan bahan bakar sebelum melakukan kompresi yang maksimal.
Bisa saja terjadi bahan bakar memiliki nilai oktan yang cukup, namun tenaga yang dihasilkan tetap kurang. Inilah kunci yang jarang dipahami oleh sebagian besar masyarakat. Nilai oktan tidak memberikan tenaga lebih. Hanya nilai kalor yang memberikan energi luar biasa. Ketika anda mencoba Norival pertama kali, anda akan segera mengetahui bukti peningkatan energi kalor bahan bakar anda.
3. MENSTABILKAN SUHU MESIN AKIBAT PENINGKATAN KALOR
Peningkatan kalor dapat menyebabkan mesin lebih panas karena daya ledak akibat kompresi menjadi lebih besar. Norival mengetahui hal ini.
Itulah sebabnya bila menggunakan BBM yang memiliki kalor besar seperti Racing Fuel Competition, pengendara cenderung menambahkan perangkat pendingin ekstra agar suhu mesin tidak menjadi overheat.
Norival telah menemukan herbal atsiri yang mampu mendinginkan suhu mesin. Dengan demikian peningkatan kalor tidak akan membuat suhu mesin lebih panas dari yang seharusnya. Sangat menyenangkan berkendara dengan performa mesin yang maksimal, tanpa dikuatirkan masalah suhu mesin.
3. MEMBANTU MENGENDAPKAN KOTORAN BAHAN BAKAR
Hal yang wajar bila kita tidak mengetahui kualitas bahan bakar yang diisikan dalam tangki kendaraan kita. Tidak mungkin setiap pengisian bahan bakar kita meneliti dahulu kualitas bahan bakar. Norival sangat mengerti hal tersebut.
Norival telah meneliti beberapa herbal yang mampu memberikan manfaat seperti " kaporit " yang digunakan dalam air. Mampu mengendapkan kotoran dan getah dari bahan bakar. Dengan demikian segala peningkatan kualitas yang telah Norival berikan tidak akan terhalang oleh adanya kotoran yang tidak diketahui.
Namun apakah kualitas bahan bakar seketika sempurna? TIDAK. Norival bukanlah produk sulap yang sekejab dapat menghilangkan kotoran dari bahan bakar. Efek samping dari manfaat Norival yang satu ini adalah pengendara harus selalu ingat menguras tangki bahan bakar paling tidak 1 tahun sekali.
Merepotkan ? tentu tidak. Norival mengerti, lebih baik kotoran tersebut tertinggal dalam tangki bahan bakar daripada terbawa masuk ke dalam mesin kendaraan. Biaya yang dikeluarkan mengganti part seperti injektor jauh lebih mahal daripada biaya menguras tangki. Idealnya bila bisa menguras tangki 6 bulan sekali sangat baik. Namun dikarenakan kesibukan harian, 1 tahun sekali sudah cukup.
Norival tidak akan bisa memulihkan kualitas bahan bakar secara sempurna. Namun dengan cara alternatif, Norival akan meminimalisir efek negatif dari kualitas bahan bakar yang telah mengalami degradasi. Sebagai gambaran, bila efek negatif nilainya 100 persen, paling tidak Norival telah mengurangi efek ini sebanyak 40-50 persen. Kondisi ini jauh lebih baik daripada tidak ada pengurangan efek negatif sama sekali. Dengan cara ini, Norival mencoba mengurangi kekuatiran masyarakat bila mengisikan bahan bakar dengan kualitas yang belum diketahui.
Apakah kotoran dalam tangki akan membuat karat dan oksidasi? Norival telah memikirkan segala aspek penting dalam formulasi. Norival mengandung herbal yang berfungsi memberikan perlindungan terhadap oksidasi dan korosi akibat karat. Kotoran yang ada dalam tangki bensin anda akan di minimalisir semaksimal mungkin efek negatifnya.
Berikut ini adalah contoh kotoran yang terdapat dalam tangki bahan bakar. Gambar dibawah ini diambil dari beberapa sumber web hanya untuk contoh kotoran dalam bahan bakar.
.
Anda tentu tidak ingin kotoran seperti ini mudah terbawa kedalam mesin kendaraan anda bukan ? Norival merupakan solusi yang aman ,mudah,dan TERBUKTI. Berikut ini adalah gambar kondisi karburator dari seorang pengguna NORIVAL pada kendaraan motor. Sejak awal kilometer 0 sampai kilomter sekitar 5000
( Karburator Mikuni BS32 )
Berikut ini contoh treatment dari Norival terhadap motor Bajaj Pulsar 220 cc sejak awal baru menggunakan Norival Energy Fuel EnhancerSegera gunakan Norival demi keawetan mesin kendaraan anda. Anda mendapat manfaat dari peningkatan oktan, peningkatan performa, dan perlindungan mesin sekaligus.